Rabu, 23 Maret 2011

AMBITUS SUARA MANUSIA By Slamet Priyadi

AMBITUS SUARA MANUSIA
By Slamet Priyadi

Rabu, 23 Maret 2011. Guru Seni Budaya Blog (http://pembelajaranseni.blogspot.com): Kita ketahui bersama bahwa setiap individu manusia memiliki suara yang berbeda-beda. Hal tersebut dikarenakan adanya perbedaan pada alat pembentuk suara seperti pita atau selaput suara yang dimiliki pada setiap orang.
Di dalam referensi music, ambitus suara adalah batas kemampuan seseorang dalam menyuarakan atau menyanyikan wilayah nada suatu lagu. Jelasnya, ambitus suara adalah batas-batas wilayah nada yang bisa dicapai atau disuarakan oleh seseorang.


Adapun menurut ambitusnya, suara manusia bisa dikelompokkan ke dalam:
1.    Suara wanita:
a.    Sopran = Suara tinggi wanita, wilayah nadanya c’- a’’
b.    Mezo Sopran = Suara sedang wanita, wilayah nadanya a - f’’
c.    Alto = Suara rendah wanita, wilayah nadanya  f – d’’

2.    Suara pria :
a.    Tenor = Suara tinggi pria, wilayah nadanya  c – a’’
b.    Bariton = Suara sedang pria, wilayah nadanya  A – f’
c.    Bass = Suara rendah pria, wilayah nadanya  F – d’

3.    Suara anak-anak
a.    Suara anak-anak tinggi, wilayah nadanya  c’ – f’
b.    Suara anak rendah, wilayah nadanya  a – d’’

Pada anak-anak ambitus suaranya masih belum stabil dan masih bisa berubah. Hal yang demikian dikarenakan anak-anak masih dalam proses perkembangan, begitupun dengan alat pembentuk suaranya.

Bagi ada yang mempunyai hobi menyanyi atau berprofesi sebagai penyanyi, sebaiknya jangan pernah mencoba untuk memaksakan diri membawakan suatu lagu dengan nada dasar yang di luar jangkauan ambitus suaranya.  Jika hal ini masih dipaksakan juga, selain suara akan terdengar sumbang dan tidak harmonis, pita suarapun akan menjadi rusak.


Rabu, 23 Maret 2011
Slamet Priyadi di Lido-Bogor

3 komentar:

  1. Bagi ada yang mempunyai hobi menyanyi atau berprofesi sebagai penyanyi, sebaiknya jangan pernah mencoba untuk memaksakan diri membawakan suatu lagu dengan nada dasar yang di luar jangkauan ambitus suaranya. Jika hal ini masih dipaksakan juga, selain suara akan terdengar sumbang dan tidak harmonis, pita suarapun akan menjadi rusak

    BalasHapus
  2. apakah kalian mengetahui tentang paduan suara

    BalasHapus
  3. Thank you for the information, articles you nice and really helped me ................. !!!!!!!!!!

    BalasHapus